Abstrak
Latar belakang: Anemia pada masa kehamilan merupakan salah satu masalah kesehatan utama pada ibu dan anak dan masih banyak ibu hamil yang mengalami anemia di Jorong Kajai Koto Baru. Di Kabupaten Solok pada tahun 2022 melakukan pengkajian penyebab kematian ibu. Dimulai dari kehamilan, penatalaksanaan persalinan dan nifas serta kronologi kasus sampai dengan kematian secara komprehensif yaitu: bio, psikologis, sosial dan spiritual. Dari hasil audit penyebab kematian ibu antara lain: Eklampsia, Preeklampsia Berat, Anemia Ibu Hamil, Ibu Hamil usia 50 tahun dengan anak ≥ 3.
Tujuan: untuk melihat gambaran faktor risiko anemia pada ibu hamil.
Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang mengalami anemia dengan teknik pengambilan sampel secara total sampling sebanyak 36 orang.
Hasil : hasil penelitian menunjukkan faktor risiko yang mungkin terjadi pada kejadian anemia adalah ibu hamil umur 20-35 tahun, tingkat pendidikan tinggi, tingkat paritas risiko tinggi, dan tidak bekerja di Jorong Kajai Koto Baru Solok tahun 2024.